kekavigi.xyz

Memperbaiki Wikipedia

Tidak terasa sudah di akhir tahun 2022. Mengasumsikan kita masih bisa menyunting selama satu tahun kedepan, ada beberapa hal di Wikipedia, yang saya rasa, dapat kita tingkatkan.

Ditulis tanggal oleh A. Keyka Vigiliant. Revisi terakhir pada tanggal . Konten diterbitkan dibawah lisensi CC BY-SA 4.0.


Tidak terasa sudah di akhir tahun 2022. Tidak terasa bagi saya, sudah dua tahun menyunting di Wikipedia Bahasa Indonesia. Saya menyaksikan munculnya komunitas ProyekWiki Matematika dan kelompok-kelompok lainnya. Saya melihat puluhan artikel matematika baru, sedangkan kualitas ratusan artikel yang sudah ada telah ditingkatkan. Menonton interaksi penyunting (generasi) muda dan tua, ada regenerasi disana. Juga menerawang pandangan masyarakat pada Wikipedia: di satu sisi menjadi pijakan pertama dalam mencari informasi, di lain sisi sering dipermainan isinya dan dihina kredibilitasnya. Mengasumsikan kita masih bisa menyunting selama satu tahun kedepan, ada beberapa hal di Wikipedia, yang saya rasa, dapat kita tingkatkan.

Tentu saja, saya akan bias. Saya menghabiskan sebagian besar hidup saya (saat ini) mempelajari matematika dan teknologi. Perhatian saya juga teralihkan oleh konflik dunia: Pakistan dan India, India dan China, China dan Taiwan dan AS, AS dan Iran, Iran dengan Uni Eropa, Uni Eropa dan Rusia, Rusia dan Ukraina (ada artikel Wikipedia tentang hal ini), konflik-konflik lain seperti Kosovo dan Serbia, Korea Utara dan Selatan (secara teknis mereka masih berperang kan?), dan seterus-terusnya. Saya mulai merasa informasi dan pengetahuan menjadi medan tempur baru yang sedang digunakan dalam kejadian-kejadian ini. Di sisi yang berbeda, teknologi suka atau tidak, telah menjadi bagian penting dalam dunia pasca-COVID. Pengabdian Masyarakat dalam Tri Dharma Perguruan Tinggi, misalnya, sebaiknya mulai menjamah aspek digital. Harga pengetahuan ternyata cukup mahal (konteks: cuitan saya ini). Malahan, rasanya dari sedikit hal yang masih gratis di Internet saat ini, tidak akan gratis lagi dalam beberapa tahun kedepan. Belum lagi resiko resesi. Sudut-sudut pandang ini jelas menentukan preferensi apa yang Wikipedia perlu ditingkatkan dan bagaimana melakukannya.

Huh. Setelah menulis paragraf itu, saya baru menyadari tulisan ini akan menjadi semacam sketsa Renstra (Rencana Strategis). Ini akan menjadi tulisan yang panjang namun tidak menyeluruh. Sebisa mungkin usulan solusi-solusi saya bersifat modular (dapat berdiri sendiri) dan tentu saja, saya butuh saran dan kritik Anda.

Ruang nama: Bantuan dan Wikipedia

Secara sederhana, kedua istilah ini merujuk pada kumpulan tulisan yang sifatnya memberi bantuan (seperti cara menambahkan rumus di artikel dan cara mengunggah gambar) dan kumpulan tulisan terkait kebijakan dan pedoman Wikipedia (seperti gaya kepenulisan dan kiat-kiat menyelesaikan konflik). Saat ini kumpulan tulisan di kedua ruang nama tersebut masih sedikit, dan terkadang tidak lengkap, jika dibandingkan dengan versi-versi Wikipedia lainnya, seperti Wikipedia Bahasa Inggris. Tulisan-tulisan yang ada pun rasanya kurang terorganisir. Kita akan lebih kesulitan menghasilkan ruang berkolaborasi, jika para penyunting kurang memahami cara berkolaborasi yang Wikipedis(??).

Tentu, ini akan menjadi lebih kuantitatif jika kita dapat melakukan survei pada para penyunting, baik muda dan tua:

  1. Menurut mereka, apakah Wikipedia memiliki kebijakan/pedoman terkait X?
  2. Bagaimana cara mereka menemukan kebijakan/pedoman terkait Y?
  3. Seberapa mudah mereka ber-“navigasi” menelurusi tulisan-tulisan di ruang nama ini?
  4. Apa yang mendesak untuk ditingkatkan? Visual, kelengkapan konten, jumlah tulisan?

Andaikan kita tidak dapat melakukan survei, ada dua opsi lain yang tersedia untuk meningkatkan kualitas kedua ruang nama ini. Pertama, melakukan penerjemahan tulisan dari versi-versi Wikipedia lain ke Wikipedia Bahasa Indonesia. Walaupun mudah, misal karena adanya mesin penerjemah, opsi ini perlu kehati-hatian karena setiap versi Wikipedia bersifat unik. Anda secara tidak sadar dapat menerjemahkan pedoman di Wikipedia bahasa asing, dan malah memunculkan solusi dari masalah yang tidak pernah terjadi di Wikipedia Bahasa Indonesia (WBI). Atau lebih buruk, membuat masalah karena solusi yang dipilih WBI berbeda dengan solusi Wikipedia bahasa asing tersebut. Terakhir, ikut aktif dalam komunitas ProyekWiki Halaman Bantuan Wikipedia. Ada penyunting-penyunting berpengalaman disana, dan ada pula rancangan kegiatan-kegiatan yang dapat/perlu diselesaikan.

Ruang nama: Templat

sederhananya, tempat ini menyediakan cara-cara mudah untuk menambahkan sesuatu ke dalam artikel Wikipedia, entah itu menambahkan kutipan, peta, kotak info yang biasanya muncul di sisi kanan suatu artikel, dan lain sebagainya. Malangnya, seringkali templat-templat ini tidak memiliki dokumentasi cara menggunakannya. Terkadang, dokumentasi yang ada malah tertulis dalam bahasa Inggris. Anda bisa membuktikannya dengan membuka pranala ini beberapa kali.

Sejujurnya, saya tidak terpikir ide bagus lainnya selain menambahkan dokumentasi. Anda cukup mencari templat tanpa dokumentasi, melihat versi Bahasa Inggris dari templat itu (misalnya), lalu lalu menerjemahkan dokumentasinya. Yup, saya tidak terpikir ide preventif agar jumlah permasalahan ini tidak bertambah banyak setiap tahunnya.

Ruang nama: Pengguna

Sebenarnya tidak ada yang salah di ruang nama ini. Ini hanya tempat bagi para menyunting memperkenalkan siapa mereka, apa yang mereka suka, dan atau lain sebagainya. Kita hanya perlu membuat tulisan di ruang ini semakin banyak. Ajak guru, dosen, pustakawan, mahasiswa dalam berbagai kasta-kastanya. Siapapun yang lebih mengetahui ketimbang kita, kita membutuhkan mereka di Wikipedia. Sekecil-kecilnya, mereka bisa memberitahu kita artikel apa yang mendesak untuk diperbaiki, dan atau cara memperbaikinya.

Beberapa dari mereka mungkin belum/tidak berkenan menjadi penyunting Wikipedia. Tidak apa-apa, ingatlah bahwa pendapat mereka lebih penting ketimbang status Wikipedian mereka. Minta saran mereka di sela jam kerja, di saat senggang, di waktu-waktu yang memungkinkan. Bentuk komunitas luring, misalnya seperti KlubWiki Universitas Sriwijaya ini. Tanyakan, apa yang kurang dari artikel X? bagaimana artikel Y dapat ditingkatkan? apakah paragraf Z masuk akal? Sumber daya kita sedikit, dan tanggapan-tangap dapat membantu kita memfokuskan kolaborasi. Sedangkan bagi mereka yang (telah) menjadi penyunting Wikipedia, kita perlu menjaganya. Setidaknya sampai mereka nyaman berkolaborasi secara Wikipedia. Saya yakin lomba-lomba, berbagai beasiswa, dan pelatihan berhadiah (bahkan walau hanya gantungan kunci) dapat meningkatkan retensi mereka. Berikan ucapan terima ketika mereka meluangkan waktu menyunting artikel.

Berbagai ruang nama Pembicaraan

Ruang-ruang nama ini adalah tempat bagi para penyunting berdiskusi tentang berbagai hal, dari perbaikan artikel, gambar pilihan tahun ini, sampai hal-hal teknis. WBI juga memiliki server Discord dan grup Telegram untuk berdiskusi (daftarnya ada disini). Saya akan menyampaikan dengan mudah, hal terbaik sekaligus tersulit (setidaknya bagi saya) untuk meningkatkan kenyaman semua penyunting di Wikipedia:

Bersikap proaktif dan bersedia untuk bekerja sama.

Sedikit penjelasan mengapa hal ini terkadang sulit terjadi. Wikipedia adalah proyek sukarelawan, yang belum tentu memiliki banyak waktu luang. Terkadang Anda bisa tidak aktif di Wikipedia selama beberapa bulan. Terkadang Anda sama sekali tidak tahu cara menyikapi suatu kejadian buruk, selain dengan menyingkir dari Wikipedia untuk beberapa bulan. Banyak yang dapat terjadi, dan banyak yang dapat dimaklumi.

Ruang nama: Utama

Sekarang kita masuk ke masalah utama. Ruang nama Utama, juga dikenal sebagai ruang nama Artikel, adalah tempat semua artikel-artikel Wikipedia yang biasanya Anda baca. Untuk artikel bertopik matematika, ada beberapa masalah nyata yang jelas terasa ketika mencoba membaca atau menyuntingnya. Pertama, jumlah artikel-artikel matematika yang sangat sedikit. Lalu, kualitas artikel-artikel yang rendah. Terakhir, sulitnya memperbaiki masalah-masalah itu. Berikut saya jabarkan lebih dalam maksud saya.

Jumlah dan kualitas artikel-artikel matematika yang rendah sebenarnya dapat dimaklumi. Lagipula, banyaknya artikel di WBI hanya sepersekian jika dibandingkan dengan versi Wikipedia Bahasa Inggris, Bahasa Prancis, atau Bahasa Jerman. Namun kalau kita mengelompokkan artikel menjadi empat kelompok, kita mulai melihat kenapa hal ini bermasalah:

  1. Artikel yang menjadi lingua franca ketika membahas objek matematika, seperti reflektif (reflexive relation), idempoten, kemulusan (smoothness), holomorfik (holomorphic function), dsb.
  2. Artikel yang memainkan peran vital ketika membahas objek matematika, seperti teorema limit pusat, teorema dasar aritmetika, teorema inversi Fourier, dsb.
  3. Artikel yang membahas objek penting atau cabang ilmu matematika, seperti kombinatorika, berbagai macam statistik sederhana, deret Laurent, dsb.
  4. Artikel-artikel lain yang merupakan akibat” dari ketiga jenis artikel diatas, seperti jarak Mahalanobis, turunan total, diferintegral, dsb. Anda akan kesulitan membuat/mengembangkan artikel kelompok-(i+1)(i+1) jika artikel-artikel kelompok 11 sampai ii banyak yang belum dibuat. Sialnya, itu yang terjadi: minimnya jumlah artikel kelompok 1 membuat hanya ada sedikit artikel kelompok 2. Kombinasi kedua hal ini membuat artikel kelompok 3 sulit dibuat lebih baik dari level “artikel kelas-C”. Alhasil, mencari artikel-artikel kelompok 4 terasa seperti mencari bilangan prima di sepanjang garis bilangan.

Memperbaiki kedua masalah tersebut tidak mudah. Mari kita kesampingkan fakta bahwa ilmu matematika memang sulit. Di Indonesia, kita akan dihadapkan pada keadaan minimnya referensi buku-buku teks dan tidak adanya konsistensi kepenulisan teks matematika antar lembaga. Kepenulisan ini muncul dari tingkat yang sederhana seperti “istilah matematika apa yang digunakan?” sampai ke tingkat “apakah paragraf ini sudah mengomunikasikan maksud rumus dengan baik?”. Selama Badan Bahasa tidak membantu membentuk pedoman kepenulisan teks matematika; selama tidak ada lembaga yang bisa (malahan mungkin, yang ada) dijadikan rujukan cara menulis teks matematika yang baik; saya hanya terpikir solusi sementara menyelesaikan masalah ini.

Secara singkat, solusi saya adalah (1) menerjemahkan artikel dan (2) mencatat semua artikel bertopik matematika ke dalam suatu daftar. Menerjemahkan artikel, misal dari Wikipedia versi Bahasa Inggris, adalah cara cepat memperbanyak total artikel matematika, atau meningkatkan kualitas setiap artikel. Namun sekali lagi, kita perlu berhati-hati agar tidak mensalin-tempel masalah di Wikipedia lain ke WBI. Ketika ditanya bagaimana cara menerjemahkan artikel dengan baik dan benar? Saya hanya dapat menjawab: dengan cara yang sebisa mungkin sesuai dengan pedoman umum di WBI. Diskusikan maksud baik Anda, jika khawatir maksud itu malah dianggap sebagai sesuatu yang mengganggu.

Di lain pihak, kita juga perlu mencatat semua artikel bertopik matematika di WBI. Setelah memiliki daftar semua artikel, kita dapat dengan mudah memfokuskan diri pada artikel-artikel yang mendesak untuk diperbaiki. WikiProject Mathematics di Wikipedia Bahasa Inggris contohnya, melakukan hal ini dengan menambahkan templat {maths rating} dan itu memudahkan mereka menghasilkan tabel penilaian ini. ProyekWiki Matematika juga melakukan hal yang sama, tetapi pada skala yang jauh lebih kecil. Saya penasaran apakah kita dapat membuat bot yang dapat melakukan pencatatan ini (misal dengan mengambil daftar pranala balik ini dan mengecek apakah setiap artikel tersebut ada interwiki ke versi Bahasa Indonesianya). Tahap selanjutnya adalah menentukan artikel mana yang perlu ditingkatkan. Hal ini dapat dilakukan dengan meminta bantuan pengguna yang berkecimpung dalam ilmu matematika, atau membuat metrik khusus (misal dengan mempertimbangkan rasio ukuran teks versi bahasa asing dengan versi Bahasa Indonesia, dengan melihat pageviews artikel tiap minggunya, dst.)

Catatan singkat terkait artikel bertopik teknologi

Kebebasan berpendapat adalah hal yang ringkih saat ini, dan pengetahuan – baik itu konsep, implementasi jaringan, sampai contoh aplikasi dan program komputer, dan lain sebagainya – yang berkaitan dengan kebebasan berpendapat perlu diperbanyak.

Ruang nama: Kategori

Kita mulai masuk ke akhir tulisan. Ruang nama ini berisi daftar artikel yang berkaitan dengan suatu kategori, misalnya koleksi artikel fungsi matematika. Walaupun disebut dengan ‘kategori’, ruang nama ini lebih digunakan sebagai tags. Serupa seperti ruang nama Utama, kategori untuk artikel matematika masih sedikit, begitu pula artikel yang tercatat di setiap kategori; dan mereka kurang terorganisir. Meningkatkan kualitas ruang nama ini sepertinya lebih melelahkan, karena Anda perlu mengorganisir banyak artikel – dan meletakkan mereka ke daftar-daftar yang sesuai. Saya belum memikirkan ide yang baik untuk menyelesaikan masalah ini, selain ya… cukup dikerjakan secara perlahan.

Penutup

Masih ada beberapa hal lain yang perlu dibenahi, seperti Portal dan Berkas. Juga ada Wikibooks (Wikibuku). Namun pembahasan hal-hal tersebut sebaiknya ditunda ke lain hari. Pada akhirnya, ini semua hanya pemikiran singkat saya, bagaimana kita dapat meningkatkan kualitas Wikipedia. Jika ingin menyampaikan tanggapan, Anda dapat menuliskannya di halaman diskusi Wikipedia saya, atau mengontak lewat beberapa cara ini.